Pinwheel

Selama ini yang terjadi adalah hal yang sama, aku menunggumu

bagaimanapun kau berjalan jauh

aku masih di tempat yang sama menunggu dirimu


aku pastikan kalau kau merasakan hal yang sama hanya dengan melihat kilau yang muncul di matamu itu, namun aku tau juga kalau kau tidak akan mengatakannya didepanku, untuk mengatakan bahwa yang kau lakukan adalah hal yang menyakiti kita berdua juga aku tidak dapat mengatakannya, kamu selalu jadi orang yang begitu aku syukuri bagaimanapun mungkin saat itu keadaanya, dengan hanya ada presensimu dalam bentuk pesan saja aku akan sembari tersenyum bahagia membuka kotak pesannya, aku dengan lantang dapat mengatakan kehadiranmu adalah hal yang begitu berarti, kamu pasti menyadari itu, betapa aku akan tersenyum bahagia sekali walau pertemuan yang kita lakukan hanya senggang waktumu yang hanya sedikit itu

maka dari itu aku selalu menunggumu

berapapun lamanya itu


Angin dingin yang berhembus saat gugur, lampu temaram di jalanan taman, jalan basah bekas air hujan aku mengingatnya dengan pasti keputusan yang bagiku besar untuk dilakukan, saat berjalan bersisian itu dan dengan senyum itu yang kuakui indah sekali untuk ada pada dirimu, kemudian aku berhenti dan 3 detik kemudian kamu menyadarinya, aku tahu sekali senyum itu hilang, kembalikan senyum indah itu aku suka sekali memandangnya. aku menyukai apapun yang ada padamu

kau tau sekali kalau kau selalu indah di mataku

aku melihatnya kilau itu

kenapa dengan kilau itu? apa kamu memprediksinya? apakah sama dengan yang kurasakan setiap malam kamu menangis merencanakan skenario gila untuk melepaskan ikatan yang kita tidak ketahui ini ujungnya? jangan hanya aku yang melakukannya, aku harap begitu.

kenapa diantara kita tidak ada yang berani, kenapa kamu tidak memiliki keberanian untukku

kenapa tidak dapat kau putuskan apa yang sebaiknya untuk kita lalui, karena walau sudah sejauh ini, aku tetap ingin menghentikan ini, kali ini untukku

aku mulai menyadarinya ketika bahagia bersamamu itu hanya waktu sebentar yang aku tahu satu detik kemudian dapat hilang begitu saja, dan yang kemudian tersisa hanya aroma dan berputarnya lagu

kalau aku menghentikan ini, ada intuisi yang mengatakan ada di depan sana kebahagiaan lain untukku

dan intuisi itu berkara mungkin itu bukan dirimu

aku selalu mengatakan, aku disini selalu

kau dapat kembali kesini kapanpun kau mau

aku akan menunggumu

sejauh apapun yang mungkin hanya berputar di satu tempat tiada tuju

aku disini menunggumu


dan aku mulai tahu, aku bukan tujuanmu

jadi aku tau, mungkin kali ini kita disini sudah cukup



Komentar

Postingan populer dari blog ini

I want to love, that remind me to smile gracefully and easy

maɪ lʌv

begini